Klaten, KabarTerkiniNews.co.id – Apel Kamtibmas bersama Polres Klaten bersama komunitas ojek online, hal ink, sebagai upaya memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta ketertiban wilayah. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman depan Mapolres Klaten, Senin (27/10) pagi.
Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolres Klaten AKBP Nur Cahyo. turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Klaten, perwakilan Dinas Perhubungan, Satpol PP, serta komunitas ojek online yang tergabung dalam Aliansi Ojol Bersatu Kabupaten Klaten.
Dalam amanatnya, Kapolres Klaten menyampaikan apresiasi kepada para pengemudi ojek online yang dinilai memiliki peran penting sebagai mitra strategis kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
“Rekan-rekan ojek online memiliki mobilitas tinggi dan jaringan yang luas di masyarakat. Hal ini menjadikan mereka sebagai mata dan telinga kepolisian di lapangan,” ujar Kapolres Klaten.
Kapolres menegaskan pentingnya peran aktif para pengemudi ojek online dalam menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas). Ia mengimbau agar para pengemudi selalu peka terhadap situasi lingkungan, serta segera melapor ke pihak kepolisian apabila menemukan potensi gangguan seperti tindak kejahatan, pencurian, atau kekerasan.
“Menjaga komunikasi dan sinergi antara ojek online dan kepolisian sangat penting. Dengan kerja sama yang baik, potensi tindak kriminal dapat dicegah sejak dini, demi menjaga Klaten tetap aman dan kondusif,” tambah Kapolres.
Salah satu perwakilan pengemudi ojek online, Rohmat, menyampaikan komitmennya untuk terus bersinergi dengan Polres Klaten dalam menjaga situasi keamanan di wilayah tersebut.
“Sebagai driver online di Kabupaten Klaten, kami tentu berkepentingan untuk menjaga keamanan dan ketertiban, baik dalam berkendara maupun di lingkungan sekitar.
Disambung Rohmat, Kebersamaan wajib dilakukan, agar mewujudkan wilayah Kabupaten Klaten, jadi aman nyaman dan tertib. Hal ini perlu ditekankan agar tercipta kerukunan antar warga.
” Kami siap bersinergi dengan Polres Klaten agar kehidupan di Klaten tetap aman, nyaman, dan kondusif sehingga kami bisa mencari nafkah dengan tenang.” Imbuhnya.
Kegiatan apel diakhiri dengan pembacaan doa, penyerahan bingkisan, serta pernyataan komitmen bersama untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Klaten. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan terkendali.
Prabowo Aji







